Kamis, 31 Maret 2011

SOP ASAM AYAM "SARONCO JANGA" KHAS BIMA


     
     Tidak banyak yang tahu bahwa Bima memiliki kuliner “Sop Asam Ayam” atau “Saronco   Janga”, bahkan untuk penduduk asli Bima mungkin masih merasa asing, pada umumnya Saronco menggunakan Ikan laut segar. “Sop Asam Ayam” merupakan masakan yang biasa di olah oleh penduduk yang menempati wilayah Wera, Sape, Ngali dan beberapa wilayah di kabupaten Bima. Dalam bahasa Bima penduduk biasa menyebutnya “Saronco Janga”. Masakan Bima pada umumnya memang sangat menyukai rasa asam, sudah menjadi ciri khas, berbagai macam olahan makanan didominasi oleh rasa asam. Berbeda pula dengan rasa asam orang Jawa, karena rasa asam Bima sangat tajam. Masakan Sop Asam Bima ini sangat unik, Ayam yang dipakai biasanya adalah Ayam Kampung, yang rasa dagingnya tidak diragukan lagi. Sop Asam Ayam ini sesuai namanya bercita rasa asam, dengan menggunakan asam asli Bima yang memiliki rasa lebih asam ddibandingkan dengan daerah lain ditanah air. Dipadu dengan rempah kunyit, bawang putih, bawang merah, jahe, merica, juga di ditambah dengan tomat dan cabe. Paduan rempah dan rasa asamnya yang dominan membuat kuliner ini mengejutkan lidah, rasa segar dengan daging ayam kampung yang lembut, meningkatkan selera makan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar